Berbagi Bingkisan Sembako Ramadhan bersama MHDC Group
Assalamu’alaikum teman-teman !
Kali ini Yayasan Wakaf Produktif PAII bekerja sama dengan MHDC Group dalam menyalurkan manfaat wakaf produktif berupa bingkisan berisi sembako untuk para staff dan karyawan di seluruh cabang klinik by MHDC Group.
Alhamdulillah sebanyak 100 Bingkisan Paket Sembako Senilai Rp 200.000,- per paket telah disalurkan secara bertahap dari tanggal 4 April s.d 10 April 2023 di seluruh cabang klinik MHDC maupun Medikids.
Kami berharap dengan adanya klinik aset wakaf yang terus berkembang, maka semakin banyak pula kebermanfaatan yang dapat dirasakan oleh seluruh karyawan. Aamiin Ya Rabbal Alamin